Beranda Global Apartemen One Manhattan Naikkan Harga Saat Penjualan Diam- Diam

Apartemen One Manhattan Naikkan Harga Saat Penjualan Diam- Diam

0
BERBAGI
Render One Manhattan Square. (Dok. Bowery Boogie)

TPCOM, NEW YORK- One Manhattan Square, apartemen mewah paling panas di New York dijual secara rahasia saat sejumlah pembeli memborong 100 unit dari 815 unit eksklusif yang dikembangkan oleh Extell Development Co, selaku pemilik proyek apartemen pencakar langit tersebut.

Saat pasar properti dijejali oleh proyek konstruksi hunian mewah sehingga orang-orang kaya memegang kendali untuk memilih apartemen yang mereka beli, pengembang One Manhattan Square dituntut melakukan penjualan ke luar dari wilayah lingkungannya. Apartemen ini sendiri saat ini dalam tahap pekerjaan konstruksi bangunannya dengan rencana akan selesai pada 2018. Seperti dilansir Buzzbuzzhome.com, harga per unitnya dari 815 unit yang dibangun mencapai US$1,18 juta hingga US$4,35 juta.

Extell, selaku pemilik proyek ini telah melakukan trik pemasaran yang menarik sejak mereka mulai memasarkan apartemen itu pada 2015, setahun sebelum proyek itu mulai dibangun. Waktu itu, pengembang ini mencoba menjual kepada pembeli dari Asia dengan menawarkan potongan harga untuk beberapa unit dari apartemen yang mereka pasarkan.

Dok. Ny.curbed.com

Setelah itu, seiring dengan berjalannya pekerjaan konstruksi proyek setinggi 251 meter dan berbiaya US$1,4 miliar atau sekitar Rp18,72 triliun tersebut, pengembang agresif mengajak broker properti untuk menawarkan kepada klien mereka dengan iming-iming akan diberikan 1/2 dari uang komisi penjualan mereka dibayar di depan. Pada saat yang bersamaan, Extell menaikan harga apartemennya tersebut.

“Gambaran dari pasarnya adalah kami sangat percaya diri dengan proyek kami dan kami menjualnya dengan baik, penjualan yang cepat,” ujar Raizy Haas, Wakil Presiden Senior Extell ketika acara kunjungan ke galeri penjualan tersebut, seperti dilansir oleh Bloomberg, awal Maret ini. “Kami punya keyakinan masih akan ada kenaikan harga dari unit yang kami jual untuk ke depannya.”

Proyek One Manhattan Square dinilai melawan arus dan unik oleh pemasar properti terkenal. Donna Olshan, Presiden Olshan Realty Inc, broker spesialisasi properti mewah, mengatakan proyek Extell itu berada di lokasi yang tak biasa untuk hunian mewah dengan kata lain belum teruji dan belum pernah menjadi lokasi properti mewah untuk Manhattan.

“Saya belum pernah melihat proyek sebesar ini di area yang sulit terjangkau di Manhattan. Tetapi mereka [Extell] mencoba membangun sebuah lingkungan komunitas baru. Ini adalah langkah yang sangat berani tanpa peduli bagaimana pasar akan melihatnya,” ujar Donna.

Extell sendiri berhasil mencatat rekor harga penjualan unit penthouse mereka yang dinamakan dengan One57 skyscraper. Penthouse itu laku dengan membukukan harga jual sebesar US$100,5 juta atau lebih dari Rp1,34 triliun.
One Manhattan dikembangkan Extell dengan konsep berdiam dan hangout, dimana disediakan kolam renang dengan ukuran 75 kaki, taman herbal, faviliun tempat mnium teh secara outdoor, rumah pohon tua, hingga ruang observasi.

Sementara itu, Corcoran Sunshine Marketing Group, broker properti, memperkirakan pasar properti di Manhattan sendiri bakal dijajali oleh 4.282 unit apartemen baru yang dibangun oleh sejumlah pengembang. Dalam hal ini, Extell dengan One Manhattan Square-nya mendapatkan saingan dari proyek lain. Sainganya adalah pasar apartemen kelas menengah dengan harga berkisar US$1.800- US$2.400 per kaki persegi. Bakal masuk 1000 unit baru ke pasar pada 2017.

Baru baru ini, Extell menerbitkan obligasi di Tel Aviv Stock Exchange, yang diikuti dengan penandatangan kontrak penjualan 100 unit apartemen One Manhattan dengan nilai penjualan mencapai US$190 juta. (Sumber: Bloomberg,Buzzbuzzhome.com)

LEAVE A REPLY