Beranda Glamor Matt Damon Beli Penthouse Termahal di Brooklyn Seharga Rp222 Miliar

Matt Damon Beli Penthouse Termahal di Brooklyn Seharga Rp222 Miliar

0
BERBAGI
Rumah yang baru saja dibeli Matt Damon di Brooklyn dengan rekor harga termahal di kota tersebut. (Dok. Daily Mail, diolah)

NEW YORK, tpcomMatt Damon, aktor Hollywood yang beken dengan peran mata-mata bernama Bourne dalam film trilogi The Bourne segera mendapatkan julukan anak lelaki Boston.

Hal itu lantaran, dia telah membeli rumah mewah di Brooklyn Heights seharga US$16,65 juta atau sekitar Rp221.5 miliar dengan kurs Rp13.300. Harga rumah tipe penthouse itu menjadi rekor pembelian di kota New York pada saat ini.

“Publik mengetahui kontrak pembelian itu. Jika itu jadi maka itu akan menjadi penjualan rumah termahal di dalam sejarah Brooklyn [Brooklyn bagian dari New York]. Rekor penjualan rumah termahal terjadi pada 2015 ketika rumah townhouse di Cobble Hill dijual seharga US$15,5 juta,” ungkap koran Wall Street Journal, sebagaimana dikutip oleh Wmagazine.com pada Kamis (14/9).

Lalu kalau Damon membeli rumah dengan harga semahal itu, fasilitas seperti apa yang akan diperolehnya? Properti hunian mewah itu rupanya gabungan dari beberapa unit bangunan dengan memiliki enam kamar tidur, teras seluas 3.366 kaki persegi, lantai kayu dari kayu Austria Oak. Penthouse ini dilengkapi fasilitas gym, ruang bermain anak-anak, dan pemandangan kota Manhattan yang lepas.

Bangunan Beaux Arts berlantai 12 itu memiliki tempat duduk di atasnya yang mempunyai nilai sejarah. Selama bertahun-tahun banguna ini dikenal Standish Arms Hotel yang dimiliki oleh kelompok jemaat Saksi-Saksi Yehuwa, dimana kemudian mereka menjualnya pada 2007. Setlah dijual, kemudian pemilik yang baru mengubahnya menjadi tempat tinggal.

Matt Damon dengan istrinya, Luciana Barroso saat menghadiri suatu acara. (Dok. Daily Mail)

Lebih dari itu, mahalnya rumah yang dibeli aktor tampan ini juga dibarengi oleh nilai sejarah fiksinya. New York Times menyebutkan Clark Kent, tokoh superman yang legendaris itu pernah tinggal di bangunan itu seperti diceritakan dalam buku komiknya. Hotel ini juga mengilhami nama hotel tempat Willy Loman berselingkuh dalam cerita film Death of a Salesman.

Brooklyn setidaknya menjadi tempat ketiga yang digunakan oleh keluarga Matt Damon untuk menjadi tempat tinggal. Sebelumnya, dia sempat tinggal sebentar di rumahnya di Miami Beach. Di sanalah, Damon bertemu pertama kali dengan istrinya yang sekarang, Luciana Barroso, saat dia syuting film Stuck on You. Luciana sedang bekerja di belakang sebuah bar yang dikunjungi Damon dan saat itulah Damon mengalami jatuh cinta pada pandangan pertama.
Kemudian, Damon mengajak Luciana pindah ke Los Angeles, dimana dia tinggal dekat dengan sahabatnya Ben Affleck. Tetapi rumah itu dijualnya pada tahun 2015. Damon juga pernah menghabiskan waktu tinggal di London, Inggris ketika dia sibuk syuting film trilogi Bourne.

Sebelum membeli rumah mewah ini, Damon mengalami pengalaman kurang menggenakan soal properti di Kota New York. Damon dilaporkan pernah gagal membeli apartemen Upper West Side karena kalah bersaing saat melakukan penawaran. Baru saat membeli rumah bersejarah yang pernah ditinggal oleh Clark Kent itu, dia berhasil membelinya dengan menjadi rekor harga rumah termahal di Brooklyn.

LEAVE A REPLY