TPCOM, JAKARTA — Seperti tidak pernah henti berekspansi, Sinar Mas Land mulai menggarap proyek barunya, mixed use Southgate di bilangan TB Simatupang, Jakarta yang mengintegrasikan apartemen, perkantoran dan mal di lahan seluas 5,4 hektare.
Konglomerasi pengembang raksasa ini akan menggarap dua menara dua tower apartemen Southgate yang akan dipadukan dengan dua menara perkantoran serta Mall AEON, merek mal yang kian ngetop setelah berhasil dikembangkannya di BSD City. Southgate sendiri berlokasi di seberang gedung ANTAM yang bisa diakses dari toll JORR exit Pasar Minggu.
Chief Executive Officer Strategis Development & Services Sinar Mas Land, Ishak Chandra mengatakan proyek apartemen Southgate dimulai dengan Residence 1 dengan kapasitas 300 unit dengan banderol harga termurah Rp1,4 miliar.
Untuk Residence 1 ini ada enam tipe unit yang dirancang dengan luas unit berkisar 43 m2 hingga 87 m2, dimana harga unit terluasnya menurut penelusuran Transaksiproperty.com mencapai harga Rp2,8 miliar dengan pola bayar kontan untuk tipe luas 101 m2. Terkait dengan unit seluas 101 m2 ini belum bisa dikonfirmasikan kepada Ishak.
“Secara keseluruhan, apartemen ini terdiri atas 6 jenis unit. Adapun kisaran harga jualnya dimulai dari Rp 1,4 miliar sudah termasuk pajak,” kata Ishak Chandra dalam rilisnya, Minggu (16/4).
Ishak mengatakan apartemen Southgate merupakan proyek masterpiece grup Sinar Mas Land dengan desain menggunakan lantai marble untuk ruang tamu, ruang makan, dapur, dan kamar mandi. Sedangkan untuk kebutunan lantai kamar tidur menggunakan lantai laminated parquet.
Di sisi lain, menurut mantan eksekutif dari Soewarna Business Park, kawasan industri dan real estate di Bandara Soekarno- Hatta ini, Southgate memberikan sedikitnya 25 fasilitas premium indoor dan outdoor yang lengkap, seperti fasilitas outdoor gym, indoor fitness, tennis & basketball court, mini golf,reflexology garden, yoga sanctuary hingga amphitheater.
Fasilitas Southgate juga menyediakan children playground dan wall climbing yang bisa dinikmati oleh anak-anak. Selain itu, apartemen kelas premium ini juga dilengkapi dengan swimming pool yang terdiri dari kids pool dan semi olympic pool.
Sekitar 60% Dari Luas Lahan Untuk Ruang Hijau
Ishak mengklaim proyek tersebut sangat ramah lingkungan karena 60% lahannya difungsikan sebagau ruang hijau. “Sisi keunggulannya sangat sehat dan juga bernilai estetika yang dapat menyegarkan mata.
Menurut dia, fungsi ruang hijau itu sebagiannya digunakan untuk pengembangan jogging track dengan jarak 1 kilometer, beberapa taman thematik yang mendukung kenyamanan aktivitas di luar.
Lebih jauh lagi, dia menyakini Southgate bakal menjadi proyek eco-apartemen yang bernilai tinggi dengan segala keunggulan yang dilekatkan padanya.
Sebagaimana diketahui kebijakan Pemprov DKI Jakarta untuk peruntukan lahan di wilayah Jakarta Selatan, dimana Southgate berlokasi, mengharuskan 60% dari lahan yang dikembangkan untuk proyek apapun harus difungsikan untuk ruang hijau. Jakarta Selatan telah ditetapkan sebagai penyangga utama lingkungan hidup Jakarta.
Baca: Proyek Silicon Valley Dimulai di BSD Dengan Investasi Rp7 Triliun